Materi Ajar, senin 11 november 2019


Materi Ajar: Senin, 11 November 2019


Review Pelajaran Matematika dan Bahasa Indonesia
Tema 1 : Nilai tempat bilangan dan Kalimat permintaan maaf 


1.    Nilai Tempat Bilangan Tiga Angka

Setiap bilangan disusun oleh beberapa angka. Setiap angka mempunyai nilai tempat yang berbeda. Nilai tempat merupakan nilai dari sebuah angka yang menunjukkan letaknya pada suatu bilangan. Berikut ini, susunan nilai tempat:
  • Bilangan satuan disusun oleh satu angka, antara: 0-9
  • Bilangan puluhan disusun oleh dua angka, antara: 10-99
  • Bilangan ratusan disusun oleh tiga angka, antara: 100-999
  • Bilangan ribuan disusun oleh empat angka, antara: 1.000-9.999

Contoh : bilangan 127
Dibaca seratus dua puluh tujuh

Nilai tempat angka 1 adalah ratusan.
Nilai tempat angka 2 adalah puluhan.
Nilai tempat angka 7 adalah satuan.
 
Soal Latihan
1.         Angka 3 pada bilangan 137 menempati nilai tempat ...
2.         Bilangan 364 terdiri dari = .... ratusan + .... puluhan + .... satuan
3.         815 dibaca ...
4.         Lambang bilangan lima ratus tiga adalah ....
5.         Urutkan dari yang terkecil 234, 143, 511, 734, 327


Bahasa Indonesia
Permintaan maaf memiliki makna bahwa seseorang mengakui kesalahannya dan merasa bahwa orang yang disakiti harus mengikhlaskan hal yang sudah terjadi dalam artian tidak memperpanjang masalahnya. Permintaan maaf bisa dilakukan secara lisan, hal ini yang dimaksud sebagai ungkapan permintaan maaf. Permintaan maaf mendorong seseorang untuk menghormati dan menghargai orang lain sebagai manusia dan mengedepankan sikap peduli karena merasa memiliki kesalahan dengan orang tersebut dan reaksinya direpresentasikan dengan meminta maaf.


 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

bilangan pecahan

Materi ajar Kamis 25 maret 2021

Materi ajar 13 november 2020