Kesimpulan materi ajar Kamis 3 Agustus 2023

 

Kesimpulan Tema 1 Subtema 2 PB 5

Bismillaahirrahmanirrahiim...

Assalamu'alaikum Wr. Wb.



Selamat siang anak-anak sholeh/ah...

Apakah semua sudah sampai di rumah?

Sudah beristirahat?



In syaa Allah, anak-anak Ibu Guru udah sampai di rumah dengan selamat ya Nak. ^,^



Alhamdulillah, hari ini kita sudah belajar di sekolah dengan berbahagia ya Nak.. 

Apa yang anak-anak dapat dari materi yang telah kita bahas hari ini?

Iya... Tadi kalian di sekolah telah memainkan suatu peran antara Ibu Siti, Lani, Siti maupun Udin.

Dimana dalam dialog tersebut, kalian juga kembali mempelajari mengenai suatu kalimat ajakan.

Hari ini juga, anak-anak telah mempelajari mengenai Pengamalan Sila Ke-3 Pancasila. Dimana bunyi Sila Ke-3 Pancasila adalah Persatuan Indonesia, dengan lambangnya adalah pohon beringin.

Salah satu contoh pengamalannya adalah :

Saya dan teman-teman selalu menjaga kerukunan dalam bermain. Kami selalu kompak sebagai bentuk pengamalan terhadap sila ketiga pancasila. Kami bermain sesuai aturan permainan. Tidak ada yang melanggar aturan. Teman yang menang dihormati. Kalau kalah diterima dengan lapang hati. Kami tidak saling mengejek. Hidup rukun sangatlah indah.


Naahhh.. materi yang telah kita bahas hari ini, Ibu Guru harap kalian bisa mengulasnya kembali di rumah ya Nak... ^,^



Terimakasih, karna hari ini kalian telah belajar dengan hati yang bahagia ^,^



Ibu guru akhiri, Wassalamu'alaikum Wr.Wb.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

bilangan pecahan

Materi ajar Kamis 25 maret 2021

Materi ajar 13 november 2020